QURBAN 1442 H BERSAMA UNIRES

Hari Idul Adha merupakan puncak dari ibadah haji, dimana para jamaah haji berbondong-bondong melakukan lempar jumroh, menyembelih hewan sembelihan, tahallul, dan tawaf ifadhah serta sa’i di Masjidil Haram. Hari Idul Adha tidak hanya di rayakan oleh jamaah haji di Mekkah Al-Mukarromah, akan tetapi seluruh penduduk muslim seluruh Dunia. Hari Idul Adha juga di sebut dengan hari Raya Qurban, dimana umat muslim dianjurkan oleh Allah SWT untuk berqurban pada hari itu sebagai bentuk taqwa dan rasa syukur atas nikmat yang diberikan oleh Allah SWT. Ibadah Qurban diperintahkan kepada umat muslim melalui firman-Nya “Sesungguhnya Kami telah memberikan kepadamu nikmat yang banyak, maka dirikanlah sholat karena Tuhanmu dan ber-kurban-lah.” (QS. Al Kautsar : 1-2) Bentuk pengimplementasian ayat tersebut, Unires pada tahun ini melaksanan qurban seperti tahun sebelumnya yang dilaksakan pada hari kamis 12 Dzulhijah 1442 H yang bertepatan pada tanggal 22 Juli 2021. Pelaksanaan penyembelihan hewan Qurban dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan. Kegiatan berlangsung di lingkungan unires gedung selatan dimulai dari pukul 06.30 sampai dengan 11.30 WIB. Unires tahun ini menyembelih satu ekor sapi dan satu ekor kambing yang kemudian dibagikan kepada yayasan atau instansi yang mengajukan permohonan daging qurban kepada Unires, selebihnya daging qurban unires juga diberikan kepada masyarakat sekitar dan juga keluarga besar unires UMY.

Share:

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
On Key

Related Posts

University Residence (selanjutnya disingkat Unires)  Universitas Muhammadiyah Yogyakarta adalah sebuah tempat hunian atau asrama mahasiswa UMY yang tidak hanya digunakan sebagai tempat menginap mahasiswa, namun juga berisi program pembinaan.

Hubungi Kami

Lingkar Selatan, Kampus Terpadu UMY Jl. Brawijaya, Kasihan, Bantul, Yogyakarta 55183

Fax : (0274) 434 2522