Unires Report: Refreshing AIK Unires 2022

Bulan ramadhan menjadi waktu yang tepat untuk menyegarkan kembali jiwa dan rohani umat Islam. Adapun ramadhan tahun 1443 Hijriyah ini,  Unires mengambil momentum ini untuk menyelenggarakan refreshing AIK (Al-Islam dan Kemuhammadiyahan) bagi seluruh karyawan atau staf.

Bertempat di Meeting Room Gedung Unires Utara, dengan waktu dari pukul 09.00 WIB sampai dengan 14.00 WIB, kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, yaitu Sabtu, 16 April 2022 dan Senin, 18 April 2022. Pada hari pertama, acara dibuka oleh Sdri. Nikmatus Saidah selaku MC dan dilanjutkan dengan pembacaan Al-Qur’an oleh Sdr. Ahmad Afief Amrullah. Kemudian acara dilanjutkan dengan sambutan dari Ustadz Muhsin Hariyanto selaku Direktur Unires. Beliau menyampaikan beberapa hal menarik dan penting seputar kegiatan ini, baik dari makna hingga tujuan dan harapan selanjutnya.

Setelah sambutan, MC menutup acara pembukaan dan menyerahkan pada Sdr. Muhammad Syahrir selaku moderator bersama pemateri pertama Ustadz Dr. Marsudi Iman, salah satu dosen Fakultas Agama Islam dan Pascasarjana UMY. Beliau memberikan materi bertemakan “Fungsi Aqidah dalam Kehidupan” yang membahas pendalaman seputar hakikat, fungsi dan ruang lingkup aqidah. Beliau juga menambahkan diskusi terkait tauhid sebagai asas gerakan dakwah K.H. Ahmad Dahlan dan Muhammadiyah. Dengan diskusi pertama ini, diharapkan segenap staf Unires dapat lebih menghayati aqidah yang benar sebagai fondasi kehidupan Islami.

Selepas istirahat dan shalat dzuhur, acara dilanjutkan pukul 12.30 WIB dengan materi kedua dari Ustadz Arif Jamali Muis, Wakil Ketua Muhammadiyah Covid-19 Command Center, yang dipandu oleh Sdr. Agung Pangeran Bungsu selaku moderator. Ustadz Arif membawakan diskusi dengan topik “Kepribadian Muhammadiyah” yang mencakup Muhammadiyah dalam sudut pandang ideologi dan terdiri dari 3 persoalan mendasar. Pertama, Apa Muhammadiyah itu?. Kedua, Apa yg dipahami tentang kepribadian Muhammadiyah?. Ketiga, Apa relevansinya kepribadian Muhammadiyah sebagai pegawai Amal Usaha Muhammadiyah dan Aisyiyah?. Jawaban dari pertanyaan tersebut memberikan pengertian mendalam tentang apa yang seharusnya ditunjukkan oleh setiap individu yang berjuang di AUMA.

Hari kedua, dipandu oleh Sdr. Agung Pangeran Bungsu selaku moderator, pemateri sesi pertama adalah Ustadz Yusuf Abdul Hasan, salah satu dosen Fakultas Agama Islam UMY. Beliau mengajak para peserta untuk berpikir dan diskusi mengenai Matan Keyakinan dan Cita-Cita Hidup Muhammadiyah. Pada sesi ini, diskusi berkutat pada prinsip-prinsip hidup sebagai orang Muhammadiyah dalam konteks beramal dan akidah untuk meraih ridho Allah.

Materi sesi kedua disampaikan oleh Ustadz Ghoffar Ismail, salah satu dosen Fakultas Agama Islam UMY dan anggota Majelis Tarjih Muhammadiyah. Beliau membawakan tema “Tuntunan Ibadah menurut Paham Muhammadiyah” yang mendiskusikan mulai dari inti ibadah, berbuat ihsan kepada Allah, cara pandang iman, hingga prinsip-prinsip ibadah. Beliau juga membahas seputar sunnah dalam 2 kelompok perspektif, yaitu ilmu dan peran Nabi Muhammad shallallaahu ‘alayhi wa sallam. Kelompok pertama terdiri dari 4 perspektif, yakni teologi, ilmu hadits, ushul fikih dan fikih. Sementara kelompok kedua juga terdiri dari 4 perpektif, namun berbeda dengan kelompok pertama, yaitu Nabi sebagai Rasul, Nabi sebagai Pemimpin, Nabi sebagai Manusia dan Nabi sebagai Pendidik.

Meskipun acara terkesan serius dan penuh dengan nuansa pikiran yang mendalam, peserta juga mendapatkan beberapa selingan hal-hal yang membuat tertawa tanpa menghilangkan esensi materi yang didiskusikan. Dengan demikian, acara ini berjalan dengan santai, akan tetapi tetap pada koridor yang disepakati.

Share:

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
On Key

Related Posts

University Residence (selanjutnya disingkat Unires)  Universitas Muhammadiyah Yogyakarta adalah sebuah tempat hunian atau asrama mahasiswa UMY yang tidak hanya digunakan sebagai tempat menginap mahasiswa, namun juga berisi program pembinaan.

Hubungi Kami

Lingkar Selatan, Kampus Terpadu UMY Jl. Brawijaya, Kasihan, Bantul, Yogyakarta 55183

Fax : (0274) 434 2522