UNIRES Berqurban 2013

Kaum muslimin dan/atau resident UNIRES sekalian yang insyaAllah dimuliakan oleh Allah.

Sungguh betapa besar karunia Allah kepada kita, betapa tak terhingganya nikmat dan karunia yang Dia berikan, baik yang kita sadari maupun tidak.
Dan masih dalam momen idul adha tahun 1434 H kali ini, bukti Ia masih mengizinkan kita untuk sekali lagi bersujud kepadaNya, untuk sekali lagi bertakbir dan bertahlil mengagungkan namaNya, dan untuk sekali lagi bertaubat kepadaNya.

Kaum muslimin sekalian, idul adha selalu mengingatkan kita pada sosok nabi Ibrahim as yang menunjukkan kesetiaannya sebagai hamba Allah, dengan mengkurbankan putranya Ismail sesuai perintahNya, dan atas izinNya pula Ismail diganti dengan seekor domba besar.

Sapi dan kambing yang kita kurbankan tidak ada apa-apanya dibandingkan ketaatan nabi Ibrahim waktu itu. Namun semoga uang yang kita kumpulkan dengan ikhlas, dalam rangka belajar Qurban di UNIRES kali ini akan diganti pula oleh Allah dengan sesuatu yang terbaik. Amiin

Alhamdulillah, dari iuran belajar qurban UNIRES, sehingga mampu untuk membeli satu ekor sapi dan satu ekor kambing, serta dua orang sahibul qurban yang masing – masing menyumbangkan seekor kambing. Total menjadi satu ekor sapi dan tiga ekor kambing.

16 Oktober 2013, bagi sebagian residen yang tinggal di kota besar mungkin ini menjadi kali pertama tergabung sebagai panitia qurban. mulai dari menjatuhkan sapi ramai – ramai, menguliti, potong – potong daging sampai menata dengan cantik daging qurban dalam kantung plastik. Tidak menutup kemungkinan juga yang dari desa juga, namun yang pasti para residen bekerjasama membagi tugas dengan sigap dan penuh semangat.

 

Penimbangan Daging
Penimbangan Daging
Pembungkusan Daging
Pembungkusan Daging
Pemotongan Hewan
Pemotongan Hewan
Qurban Resident
Qurban Resident
Penyembelihan Qurban Sapi
Penyembelihan Qurban Sapi
Qurban Resident
Qurban Resident
Shohibul Qurban; Iskandar Bukhori
Shohibul Qurban; Iskandar Bukhori
Shohibul Qurban; Irfan Abdurrafi
Shohibul Qurban; Irfan Abdurrafi

Share:

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
On Key

Related Posts

University Residence (selanjutnya disingkat Unires)  Universitas Muhammadiyah Yogyakarta adalah sebuah tempat hunian atau asrama mahasiswa UMY yang tidak hanya digunakan sebagai tempat menginap mahasiswa, namun juga berisi program pembinaan.

Hubungi Kami

Lingkar Selatan, Kampus Terpadu UMY Jl. Brawijaya, Kasihan, Bantul, Yogyakarta 55183

Fax : (0274) 434 2522