PEKAN (Pengajian Akhir Bulan) III UNIRES UMY

Ahad, 8 April 2018

Sebagai bagian dari UMY, Unires UMY mengemban amanah dan tanggung jawab dalam membimbing dan membina mahasiswa yang tinggal di Unires untuk mampu menjadi generasi Islam yang tangguh di masa yang akan datang. Untuk mempersiapkan tujuan tersebut, tentu diperlukan pemahaman ajaran Islam yang komprehensif dan menyeluruh (kaffah). Sehingga dengan itu residen (dengan bimbingan SR/ASR dan Pembina) diharapkan mampu menghadapi berbagai macam tantangan dakwah dimasyarakat. Dengan demikian, untuk mencapai pemahaman Islam yang komprehensif dan menyeluruh tersebut, SR/ASR perlu dibekali dengan pemahaman dan wawasan keislaman.

Sebagai bagian dari program dan pembinaan, Unires mengadakan kegiatan PEKAN (Pengajian Akhir Bulan) kepada seluruh SR/ASR Unires UMY. Yang mengangkat tema “Management Qolbu”dengan harapan, seluruh Pengurus Unires mendapatkan pemahaman tentang bagaimana cara memanage hati, memberikan pemahaman agar peserta lebih focus pada akhirat dan tidak hanya tersibukkan pada urusan dunia, serta memberikan pemahaman kepada SR/ASR agar tidak salah dalam mengartikan makna “cinta”

Kegiatan ini diselenggarakan di Ruang Musholah UNIRES Putra, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. pada hari  Ahad, 8 April 2018, pukul 19.30-22.00. Dengan pemateri Ust Muhammad Iip Wijayanto.

Peyampaian materi oleh Ust. Muh. Iip Wijayanto

Dalam materinya beliau menyampaikan tentang Kandungan surah Al-Mu’minun ayat 1-11 yang merupakan ciri-ciri manajemen Qolbu yakni seseorang tidak boleh menyandarkan usaha atau pekerjaannya hanya kepada dirinya sendiri. Akan tetapi, orang yang beriman adalah yang menyandarkan kehidupannya kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala. Shalat yang khusuk pasti menjadikan hati tenang dan damai. Seorang yang meninggalkan perbuatan yang sia-sia maka hatinya akan baik. Anjuran untuk rajin mengeluarkan zakat. Anjuran untuk menjaga syahwat atau kemaluan serta anjuran untuk menjaga amanah, memelihara waktu-waktu salat dan mengiringi salat fardu dengan salat sunah rawatib.

Acara PEKAN diakhiri dengan sesi tanya jawab oleh peserta kajian kepada pemateri.

 

Share:

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
On Key

Related Posts

University Residence (selanjutnya disingkat Unires)  Universitas Muhammadiyah Yogyakarta adalah sebuah tempat hunian atau asrama mahasiswa UMY yang tidak hanya digunakan sebagai tempat menginap mahasiswa, namun juga berisi program pembinaan.

Hubungi Kami

Lingkar Selatan, Kampus Terpadu UMY Jl. Brawijaya, Kasihan, Bantul, Yogyakarta 55183

Fax : (0274) 434 2522