staff 1

KUNJUNGAN PESANTREN MAHASISWA INTERNASIONAL KH. MAS MANSYUR (PESMA UMS) KE UNIRES UMY

Rabu, 28 Februri 2018

Asrama Mahasiswa UMY atau yang kita kenal dengan sebutan Univercity Recidence (UNIRES) merupakan hunian special bagi para mahasiswa yang sedang menjalani masa studi di UMY. Spesial karena tidak seperti mahasiswa pada umumnya diunires para mahasiswa mendapatkan berbagai pembekalan berupa program keuniresan baik itu program keislaman, bahasa dan pengembangan karakter.  Selain asrama, Unires juga memiliki fasilitas wisma sebagai tempat yang dapat disewa oleh keluarga para mahasiswa yang berknjung.

Dengan adanya kurikulum pembinaan yang juga didukung dengan fasilitas, sarana dan manajemen yang baik UNIRES UMY mampu berjalan secara sinergis sebagai wadah pengembangkan karakter bagi para mahasiswa. Untuk itu, unires sering menerima kunjungan dari unit atau instansi lain  dalam rangka melakukan study banding.

Pada kesempatan kali ini, Unires UMY menerima tamu atau kunjungan dari Pesantren Mahasiswa Internasional KH. Mas Mansyur atau yang biasa disebut PESMA Univesitas Muhammadiyah Surakarta. kunjungan ini merupakan salah satu dari rangkaian kunjungan yang telah dijadwalkan PESMA setelah kunjungan ke kampus UGM dan UAD.

Tamu Rombongan Pesma yang terdiri dari  tiba pada pukul 11:45 WIB, disambut langsung oleh  Ustadz, Drs. H. Muhsin Harianto, M.A. selaku Direktur Unires, Yang sekaligus memnjadi pembuka acara pertemuan sekaligus memberikan sambutan pada acara kunjungan tersebut. Kunjungan kali ini membahas seputar kurikulum unires dan juga mengenai pengelolaan wisma unires. Setelah Pemaparan Kurikulum oleh kepala program Unires, Ustadz Mahfud Khairul Amin, S.Ip, materi dilanjutkan dengan pemaparan seputar pengelolaan Wisma Unires Oleh Bapak Anang yang diselai dengan sesi Tanya jawab pihak PESMA kepada UNIRES

Acara diakhiri dengan penyerahan plakat sekaligus kenang-kenangan dari pihak UNIRES dalam hal ini diberikan oleh Ustadz Drs. H. Muhsin Harianto, M.A. kepada pihak  PESMA Ibu Muamaroh, Ph. D. Selaku Direktur dan sesi foto bersama.

 

 

 

 

 

Share:

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
On Key

Related Posts

University Residence (selanjutnya disingkat Unires)  Universitas Muhammadiyah Yogyakarta adalah sebuah tempat hunian atau asrama mahasiswa UMY yang tidak hanya digunakan sebagai tempat menginap mahasiswa, namun juga berisi program pembinaan.

Hubungi Kami

Lingkar Selatan, Kampus Terpadu UMY Jl. Brawijaya, Kasihan, Bantul, Yogyakarta 55183

Fax : (0274) 434 2522